Beranda | Artikel
Kunci Kebahagiaan Dunia dan Akhirat
Sabtu, 1 Agustus 2020

Kunci Kebahagiaan Dunia dan Akhirat

Penulis: Ustadz Aris Munandar, S.S., M.P.I.

Imam Asy-Syafi’i mengatakan, 

خير الدنيا والآخرة في خمس خصال غنى النفس وكف الأذى وكسب الحلال ولباس التقوى والثقة بالله تعالى على كل حال

“Kebaikan dunia dan akherat terletak pada lima hal, kaya hati, tidak mengganggu, penghasilan halal, hati yang tertutup pakaian takwa dan yakin dengan Allah dalam setiap kondisi.” (Bustanul Arifin karya An-Nawawi hlm 113, Dar al-Minhaj)

Hasil telaah dan renungan Imam Asy-Syafi’i kunci kebaikan dunia akhirat itu ada pada lima hal: 

Pertama:

Kaya hati, qana’ah atau merasa cukup dengan pemberian Allah. Dengan ini orang itu tidak akan rakus memburu dunia, tidak hasad dengan nikmat yang ada pada orang lain dan tidak suka minta-minta. Ini adalah kunci penting hidup bahagia di dunia. 

Kedua:

Tidak suka usil, ngeprank, mengganggu, zalim dan ngerjain orang lain baik dengan kata-kata ataupun perbuatan. Ini adalah kunci penting sukses berinteraksi, bersosialisasi dan bermasyarakat.

 Ketiga:

Penghasilan halal. Punya penghasilan adalah kiat penting untuk memiliki kehormatan. Orang yang berpenghasilan tidak ada dipandang sebelah mata oleh orang lain. Penghasilan halal adalah kunci memiliki harta yang barokah. Harta yang barokah itu pasti halal namun yang halal itu belum tentu barokah. 

Keempat:

Hati yang berbalut pakaian takwa. Takwa adalah kunci hidup sejahtera di akherat karena surga hanya Allah siapkan untuk orang-orang yang bertakwa. 

Kelima:

Yakin bahwa kita punya Allah yang sayang dengan kita, yang melindungi kita dan menjamin rezki kita. Hal ini adalah kunci hati yang lapang, hati yang tenang bebas dari gelisah dan was-was dan kunci optimis dalam setiap kondisi.

Ingat!

Semua kehilangan itu ada gantinya kecuali “kehilangan” Allah.


Artikel asli: https://pengusahamuslim.com/7149-kunci-kebahagiaan-dunia-dan-akhirat.html